Pages

18 February 2014

PENYEBAB SAKIT BISUL (ABSCESS)

what how abscess
Bisul (Abscess) di Leher
Sakit bisul muncul karena infeksi pada kulit karena lingkungan yang tidak bersih. Bagian tubuh yang lembab, mudah berkeringat dan terpapar kotoran akan mudah timbul bisul, seperti daerah kaki, pantat, kulit yang ditumbuhi rambut dan wilayah kulit sensitif seperti pada bagian muka.

Menjaga kebersihan kulit dengan sabun cair yang mengandung zat anti-bakteri merupakan cara terbaik untuk mencegah terjadinya infeksi atau mencegah penularan bisul. Bisul bisa menyebar ke beberapa bagian tubuh sekitarnya apabila tidak cepat diobati, bahkan bisa menular ke orang lain.

Yang paling rentan diserang sakit bisul adalah anak-anak, dikarenakan ketahanan tubuh anak-anak yang masih sangat rentan.

Faktor risiko terjadinya bisul adalah:

  • tingkat kebersihan tubuh terutama tangan & lingkungan yang buruk
  • keadaan fisik yang menurun
  • gesekan dengan pakaian yang kotor dan berbahan kimia berbahaya
  • pencukuran rambut yang tidak higienis.
Proses terjadinya bisul:
  • Bakteri masuk ke dalam tubuh lewat jaringan kulit
  • Bakteri tersebut kemudian mengeluarkan toksin/racun yang dapat membunuh sel-sel disekitarnya.
  • Tubuh akan melakukan pertahanan dengan cara mengirimkan sel darah putih untuk membunuh toksin tersebut.
  • Secara otomatis, sel kulit akan menghalangi toksin tersebut menyebar dengan cara membentuk jaringan atau dinding bisul, sehingga penyakit/toksin tetap terkumpul di satu titik
  • Karena toksin ini mengumpul di satu titik kulit , maka terjadilah benjolan bisul berisi nanah
Jangan pernah memencet atau mencoba memecahkan bisul di rumah, karena bisa memperburuk dan menyebarkan infeksi.   -SOS-