Pages

05 April 2014

LENG-LENGAN SEBAGAI OBAT ALAMI UNTUK KEJANG ANAK

natural medicine for strain child with paci-paci
Paci-Paci / Leng-Lengan
Kasus anak demam cukup sering ditemukan pada anak usia 6 bulan sampai 4 tahun. Bila demamnya terlalu tinggi bisa menimbulkan step. Selain obat dari dokter, kejang juga dapat diatasi dengan obat tradisional alami yaitu tanaman leng-lengan. Daun leng-lenglengan merupakan tanaman perdu liar. Tanaman ini berkhasiat sebagai obat.

Berbagai macam penyebutan untuk tanaman ini. Di Jawa biasa menyebutnya dengan daun setan, lingko-lingkoan atau daun

plengan. Orang Sunda menyebutnya dengan daun paci-paci. Di pulau Madura tanaman obat ini disebut dengan sarap nor-nor.

Di wilayah Ternate dikenal dengan nama tanaman gofu hairan. Sedangkan di daerah Tidore dinamai dengan tanaman larangga. Secara international, tanaman leng-lengan mempunyai nama latin leucas lavandulifolia, termasuk dalam famili labiatae/lamiaceae.

Berikut resep obat alami tradisional untuk kejang pada anak, sebagai berikut:

Resep 1
Siapkan daun jeruk manis yang besar sebanyak 10 lembar dan pohon leng-lengan sebanyak 5 pohon. Cuci bersih kedua bahan tersebut. Kemudian rebus kedua bahan tersebut dengan 20 gelas air hingga mendidih. Setelah itu angkat ramuan dan saring. Campurkan air rebusan dengan air dingin secukupnya. Minum selagi hangat. Air rebusan dapat juga untuk memandikan anak yang sering mengalami kejang.

Resep 2
Siapkan serbuk ekstrak daun leng-lengan sebanyak 1 sendok teh. Kemudian diseduh dengan air 1 gelas. Minumkan ke anak 3 kali sehari. Takaran sekali minum cukup 1 sendok teh.

Resep 3 - Untuk Menurunkan Demam
Siapkan 20 gram daun leng-lengan segar dicuci bersih. Kemudian ditumbuk halus ditambah dengan 300cc air masak hangat lalu di peras. Resep ini untuk sekali minum. Anjuran minum dua kali sehari.

Resep 4 – Untuk Kejang Epilepsi
Siapkan 1 genggam daun leng-lengan segar, dicuci bersih lalu direbus dengan 3 gelas air bersih sampai tersisa 1 1/2 gelas. Setelah dingin disaring, minum dengan air gula secukupnya. Sehari 3 x 1/2 gelas.

Semoga bermanfaat, salam sehat alami. –sos-


Sumber: Puskesmas Kejayan